Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Rayon Sri Kencono turut serta memeriahkan Dirgayahu Republik Indonesia yang ke 78 dengan mengadakan Laga Sepak Bola Pendekar PSHT antar sub rayon Sri Kencono (SK1) dan Sri Kencono Baru (SKB). Sri Kencono_Senin, 28/08/2023.
Laga ini di ada 4 tim, diantara nya :
- Sub Rayon Solo 2 SK1 yang di punggawai Dani Suganda.
- Sub Rayon Solo 1 SK1 yang di punggawai Kang Mas M. Kusni
- Sub Rayon Jogja 1 SK1 yang di punggawai Kang Mas Slamet Mugi Rahayu
- Rayon SKB yang di punggawai Kang Mas Irawan
Laga ini di mulai pada senin, 28 Agustus 2023 yang main kan oleh Sub Rayon Solo 2 SK1 vs Sub Rayon Solo 1 SK1 yang dimenang kan Sub Rayon Solo 1 SK1 dengan drama adu pinalti. Liga ini di pimpin oleh wasit profesional yang berlisensi diantaranya wasit tengah Welly, di bantu AW 1 Evant WK, AW 2 Andri MP.
Tujuan dari pada Laga Pendekar PSHT ini yaitu ikut serta memeriahkan Dirgahayu Republik Indonesia yang ke 78, mempererat PersaudaraaN, meningkat kan kebugaran tubuh, dan kedepannya bisa membuat Liga yang lebih besar dan Profesional seperti Liga Sepak Bola PSHT CUP. Ujar Kang Mas Kusni selaku Ketua PSHT Rayon Sri Kencono.
Selanjut nya Kang Mas Rahmat selaku Sesepuh/Pembina PSHT Rayon Sri Kencono menyampaikan terima kasih kepada Saudara PSHT yang sangat antusias turut serta dalam Liga ini, sebagaimana memeriahkan HUT RI yang ke 78. Arti nya kita semua ikut berpartisipasi mengisi kemerdekaan dan mengenang para pejuang dahulu yang sudah memerdekaan. Kita harus semangat lagi sebagai pendekar dan penerus bangsa ini. Jangan sampai kita sebagai pendekat PSHT yang sudah sangat besar ini mudah di pecah belah oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. Pungkasnya.
Media dan Informasi Masyarakat: Slamura
Tri lestari
19 September 2022 15:42:24
Sukses dan jaya selalu kampung sri kencono...