Sri Kencono - Bank Lampung masuk kampung terus terwujud dengan Agen L-Smart, program kemitraan antara bank milik Pemerintah Provinsi dengan agen di kampung. Rabu, 05/10/2022
Slamet Mugi Rahayu dan Edi Susilo sebagai Kasi dan Kaur saat melalukan transaksi pembayaran di Bank Lampung terdekat yang berada di kota gajah dengan jarak tempuh -+50km dengan lama perjalanan 2jam, akhir nya di arahkan salah satu pegawai Bank Lampung yaitu Arif Kurniawan untuk menjadi Agen Bank Lampung salah satu gerai di Kampung Sri Kencono Kecamatan Bumi Nabung. Arif sebagai Pegawai Bank Lampung melihat Bank Lampung masuk desa/kampung semakin mendekatkan bank dengan masyarakat.
Dimulai dari Tahun 2022, Agen L-Smart atau gerai yang ada di kampung Sri Kencono dapat melayani segala bentuk transaksi perbankan, mulai dari pembayaran pajak kendaraan, PBB, listrik, dan lain-lain.
Dengan adanya gerai L-Smart Bank Lampung di pedesaan membuat warga tidak membuang waktu dan ongkos untuk melakukan transaksi perbankan ke kota.
Sementara Hi. Sularto HS, Kepala Kampung Sri Kencono sangat merespon dan support Kampung Sri Kencono ada Agen L - Smart atau gerai. Seiring waktu Kampung Sri Kencono Khusus nya menjadi Kampung Mandiri, Kampung Smartvillage.
Artinya Kampung Sri Kencono memang benar-benar melakukan perubahan di era digital ini, dengan tuntutan dan tekat untuk membangun kampung secara fisik dan non fisik.
Sumber : https://www.google.com/url?sa=t&source=web&rct=j&url=https://banklampung.co.id/produk/layanan/l-smart&ved=2ahUKEwir6fGY3cj6AhWvUGwGHaB1CTwQFnoECAkQAQ&usg=AOvVaw3qu3WLc25jPrHqudJ6jQUN
Tim Media : https://instagram.com/slamura43?igshid=YmMyMTA2M2Y=
https://www.facebook.com/slamura
Tri lestari
19 September 2022 15:42:24
Sukses dan jaya selalu kampung sri kencono...